SMART WORK vs HARD WORK
Untuk sekian lamanya berkutat dengan rutinitas pekerjaan, akhirnya hari ini baru sempat lagi untuk membuat postingan di blog. Aktifitas juga bertambah dengan adanya kegiatan tambahan di hari sabtu, dimana saya mencoba melanjutkan pendidikan yang lama tertunda yaitu mengambil kuliah S2. Akhirnya ada sedikit waktu luang untuk menggerak jari-jari diatas keyboard komputer. Pepatah barat bilang "Time is money", di Arab bilang "Waktu adalah pedang", sehingga sangat terasa sekali bahwa waktu sangat berharga, pekerjaan yang menumpuk di kantor dari senin subuh sampai jumat malam (cita-cita punya usaha sendiri belum terwujud), jadwal perkuliahan di hari sabtu, sehingga keluarga (anak-anak & istri, adik, mertua, ipar, orang tua dikampung, hehehe...) sampai lupa untuk di perlakukan layaknya keluarga. Sehingga kita harus berfikir ekstra keras membagi waktu, pada titik ini muncul berbagai ide yang kemudian berkembang dengan istilah "Smart Work vs Hard Work".